Bagi pengguna TikTok yang sering merasa kesal saat ponsel terasa berat ketika menggunakan aplikasi ini, sekarang ada solusi yang bisa kamu pertimbangkan yaitu dengan menggunakan TikTok Lite.
Selain versi terbarunya, kamu juga bisa mempertimbangkan versi lama dari aplikasi ini, misalnya TikTok Lite 2021 yang masih bisa berfungsi lancar pada ponsel jadul. Dengan menggunakan versi lama, selain lebih ringan, juga memiliki beberapa fitur canggih yang sudah tidak tersedia pada versi terbaru.
Jika kamu yang saat ini sedang membutuhkan TikTok Lite versi lama, disini akan dibagikan link unduhan yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan file APK TikTok Lite lama.
Mengenal TikTok Lite

TikTok Lite merupakan versi ringan dari aplikasi TikTok yang bisa diakses dengan mudah dan cepat. Dengan ukuran file yang lebih kecil, TikTok Lite memungkinkan kamu untuk tetap menikmati semua fitur yang ada dalam aplikasi TikTok tanpa harus membebani kinerja ponsel.
Salah satu kelebihan utama dari TikTok Lite adalah ukurannya yang lebih kecil, sehingga tidak akan memakan banyak ruang pada memori internal atau eksternal ponsel. Selain itu, TikTok Lite juga dirancang agar dapat berjalan lancar dan responsif meskipun digunakan pada ponsel yang memiliki spesifikasi rendah atau jadul.
TiTikTok Lite juga tetap menyediakan fitur-fitur keren seperti membuat dan mengedit video singkat, menonton konten-konten viral, dan berinteraksi dengan pengguna lain melalui komentar dan pesan langsung. Dengan TikTok Lite, kamu dapat tetap stay connected dengan komunitas TikTok tanpa harus khawatir akan keterbatasan ruang dan kinerja pada ponsel.
Jadi, jika kamu merasa bahwa ponsel kamu terlalu lambat saat menggunakan aplikasi TikTok, jangan ragu untuk mencoba TikTok Lite! Dapatkan pengalaman menggunakan TikTok yang lebih ringan, cepat, dan menyenangkan.
Baca juga: Link Download CapCut Versi Lama Edit Video Jadi Lebih Ringan
Kelebihan TikTok Lite Versi Terbaru dan Lama
Sebagai pengguna setia TikTok, tentu kamu ingin mendapatkan pengalaman menonton video yang lancar tanpa hambatan. Oleh karena itu, penting untuk memahami kelebihan antara TikTok Lite versi lama dan terbaru agar bisa memilih yang terbaik untuk kebutuhanmu.
TikTok Lite Versi Baru
Kelebihan pertama yang bisa kamu temukan adalah dari segi performa. TikTok Lite versi terbaru biasanya memiliki optimalisasi yang lebih baik sehingga dapat berjalan lebih lancar dan responsif saat digunakan. Hal ini membuat pengalaman menonton video menjadi lebih menyenangkan dan tidak terganggu oleh lagging atau crash.
Selain itu, TikTok Lite versi terbaru juga biasanya memiliki fitur-fitur tambahan yang tidak tersedia di versi lama. Fitur-fitur ini bisa berupa pembaruan desain, peningkatan kecepatan loading video, atau bahkan fitur keamanan yang lebih baik. Dengan menggunakan versi terbaru, kamu bisa mendapatkan pengalaman pengguna yang lebih baik dan aman saat menggunakan aplikasi TikTok.
TikTok Lite Versi Lama
Beberapa kelebihan dari TikTok Lite versi lama yang mungkin membuatmu memilih untuk tetap memilih versi lama. Salah satunya adalah ukuran file yang lebih kecil dan tidak memakan banyak ruang penyimpanan pada ponsel. Jika kamu memiliki ponsel dengan kapasitas penyimpanan yang terbatas, menggunakan TikTok Lite versi lama mungkin bisa menjadi pilihan yang lebih efisien.
Namun, penting untuk diingat bahwa penggunaan versi lama juga bisa berisiko karena mungkin tidak mendapatkan pembaruan keamanan terbaru. Oleh karena itu, sebaiknya selalu menggunakan versi terbaru dari TikTok Lite untuk menghindari potensi masalah keamanan dan menikmati pengalaman pengguna yang lebih baik.
Baca juga: Cara Download dan Instal Canva Versi Lama untuk Android dan iOS
Download TikTok Lite Versi Lama

Jika kamu lebih memilih menggunakan versi lama dari TikTok Lite, sayangnya aplikasi lama tidak bisa di unduh dari Play Store, kamu hanya bisa mengunduhnya melalui tautan yang disediakan oleh layanan pihak ketiga, seperti yang akan dibagikan kali ini.
Kamu bisa memilih versi TikTok Lite APK lama yang dirilis tahun 2021 melalui tautan yang tersedia di bawah ini, berikut spesifikasi unduhannya yang bisa kamu perhatikan sebelum mulai mengunduh.
Nama | TikTok Lite |
Versi | 17.6.3 |
Ukuran | 51 MB |
Tahun Rilis | 2021 |
OS Android | Android 4.4 dan lebih tinggi |
>>>Link Download TikTok Lite Versi Lama<<<
Cara Instal TikTok Lite APK
Untuk memasang TikTok Lite APK versi lama sangat mudah, tidak membutuhkan syarat khusus atau konfigurasi yang rumit, kamu bisa memasangnya seperti biasa. Jika kamu belum paham memasang file APK di ponsel, kamu bisa melihat langkah-langkahnya berikut ini.
- Unduh TikTok Lite melalui tautan yang tersedia di atas.
- Sebelum melakukan pemasangan, masuk ke Pengaturan / Setelan ponsel.
- Masuk ke menu Keamanan dan Privasi.
- Aktifkan opsi Izin instal aplikasi dari sumber tidak dikenal.
- Cari file APK TikTok Lite yang sudah di unduh, pasang seperti biasa.
- Tunggu hingga proses pemasangannya hingga selesai.
- Setelah selesai, kamu bisa langsung membuka aplikasinya.
Baca juga: Link Download Yandex Versi Lama, Browsing Jadi Semakin Lancar
Kekurangan TikTok Lite Versi Lama
Bagi yang lebih memilih menggunakan versi lama, kamu perlu memperhatikan kekurangannya, agar nantinya penggunaan aplikasinya bisa lebih optimal. Berikut rangkuman mengenai kekurangan TikTok Lite versi lama.
- Bug dan error: Menggunakan versi yang lebih lama mungkin kamu akan menemukan banyak bug di fitur-fiturnya, selain bug, ada kemungkinan kesalahan teknis lainnya yang bisa mengganggu kenyamanan saat menonton video.
- Masalah Keamanan: Versi lama memiliki risiko keamanan yang lebih tinggi, karena mungkin saja masih ada celah keamanan yang belum diperbaiki oleh pengembang sehingga bisa menyebabkan penyebaran malware di ponsel kamu.
- Masalah Kompatibilitas: TikTok Lite versi lama mungkin cocok untuk ponsel jadul yang memiliki spesifikasi rendah, namun versi lama sudah tidak mendukung di beberapa jenis ponsel keluaran terbaru.
Baca juga: Download UC Turbo Versi Lama yang Lebih Ringan untuk Android
Itulah ulasan mengenai TikTok Lite versi lama untuk Android yang dapat kamu sampaikan. Jadi, apakah kamu lebih memilih TikTok Lite versi lama atau terbaru? Intinya, pilihlah versi yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensimu agar bisa menikmati pengalaman menonton video tanpa hambatan.